Persahabat Park Seo Joon, V BTS, dan Choi Woo Shik Berlanjut di Variety Show Na PD 'Seojin': Catat Tanggalnya!

- Jumat, 27 Januari 2023 | 18:00 WIB
Park Seo Joon, V BTS, dan Choi Woo Shik di poster variety show Seojin (sumber grid.id dan Instagram @tvn_joy)
Park Seo Joon, V BTS, dan Choi Woo Shik di poster variety show Seojin (sumber grid.id dan Instagram @tvn_joy)

KILAS.CO - Dikabarkan pada postingan Instagram resmi akun @tvn_joy pada Jumat, 27 Januari 2023, bahwa Park Seo Joon, V BTS, dan Choi Woo Shik akan menjadi bintang utama di acara variety show terbaru Na PD “Seojin’s”.

Park Seo Joon, V BTS, dan Choi Woo Shik terlihat berpose di luar ruangan toko yang kemungkinan akan menjadi lokasi bagi mereka untuk syuting acara variety show “Seojin”.

Park Seo Joon, V BTS, dan Choi Woo Shik sendiri adalah aktor kenamaan Korea Selatan yang terkenal dengan beberapa karya dramanya.

Baca Juga: 160 Jiwa Telah Tewas Akibat Musim Dingin di Afghanistan, Begini Kondisinya

Baca Juga: Awas! Penipuan Kartu Prakerja Ditemukan, Modusnya Diminta Mendaftar Secara Offline

V atau dikenal sebagai Kim Tae Hyung bahkan merupakan salah satu member Idol Grup kenamaan di Korea yaitu BTS (Bangtan Sonyeondan).

tvN merilis poster variety show terbaru yang akan disutradarai oleh Na PD yaitu “Seojin” yang juga akan menjadikan Lee Seo Jin sebagai CEO di acara Reality Show ini.

Tidak hanya membagikan poster, tvN juga membagikan teaser untuk acara variety show baru “Seojin” pada akun Instagram @tvn_joy.

Pada teaser “Seojin” terlihat bahwa Park Seo Joon, V BTS, dan Choi Woo Shik sibuk memasak dan melayani pelanggan yang memesan makanan.

Variety show ini bertemakan tantangan memasak makanan Korean Street Food (jajanan jalanan korea) untuk Lee Seo Jin dengan dibantu oleh Park Seo Joon, V BTS, dan Choi Woo Shik.

Baca Juga: Kecelakaan Kereta Api Sancaka Tabrak Truk Muatan di Mojokerto Gegerkan Warga Setempat

Tidak hanya memasak mereka juga kemungkinan akan menjual makanan dan melayani pelanggan yang memesan makanan.

Pada video teaser terlihat bahwa mereka memasak salah satu menu andalan yang sudah sangat terkenal yaitu yaitu Topokki.

“Seojin” adalah variety show terbaru yang akan disutradarai oleh Na PD. Na PD sendiri sebelumnya pernah membuat konten yang sama dengan nama berbeda yaitu “Youn’s Kitchen” yang berpusat dengan makanan tradisional Korea.

Halaman:

Editor: Gian Karim Assidiki

Tags

Artikel Terkait

Terkini

X